YOGYAKARTA, JOGPAPER.NET — Sebagai organisasi komunikasi yang diakui Pemerintah Republik Indonesia, Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) dituntut berperan nyata dalam menebar manfaat kepada masyarakat. Salah satu manfaat yang coba dibangun pada lebaran tahun 2023, dengan membantu pengkondisian arus mudik dan balik. RAPI Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Lebaran tahun 2023 ini, mendorong kepedulian kepada masyarakat, ditandai dengan keberadaan puluhan pos bantuan komunikasi (Bankom) Lebaran RAPI yang tersebar di 5 wilayah di DIY.
Nurdi Antoro, Ketua RAPI Provinsi DIY, didampingi Yani Sapto Hudaya Penasehat RAPI DIY, melakukan serangkaian peninjaun kondisi Pos Bankom Lebaran, Rabu 19 April 2023. Salah satu yang ditinjau, Pos Bankom Lebaran RAPI Kota Jogja yang berada di Jalan Parangtritis, Pojok Beteng Wetan. Pos bankom ini merupakan salah satu titik krusial dalam membantu pengondisian komunikasi arus mudik karena merupakan jalur padat dan rawan macet pada hari Lebaran dan setelahnya. Hal ini karena posisinya sebagai jalur persimpangan berbagai tempat wisata, baik menuju Pantai Selatan, Komplek Kraton, Malioboro maupun pusat oleh-oleh khas Jogja.
Dalam kunjungannya, Nurdi Antoro dan Yani Saptohudoyo diterima Ketua RAPI Kota Jogja Heroe Poerwadi, langsung berhadapan dengan kondisi lapangan arus lalu lintas Pojok Beteng Wetan Jogja. Heroe Poerwadi menyampaikan suka cita, saat menerima peninjauan
“Kita semua hadir di sini, merupakan bagian dari kebersamaan RAPI di DIY untuk membantu saudara-saudara kita yang mudik dan berikan bantuan yang mungkin diperlukan selama perjalanan. Prinsip RAPI Jogja selalu siap membantu, termasuk mengkomunikasikan jika terjadi kedaruratan. Sehingga RAPI Jogja pun bekerjasama dengan berbagai pihak yang bekepentingan. Pokoknya semua harus kompak menjaga semangat kerelawanan, kita semua harus semangat berjuang, sukses RAPI, salam 51 55,” kata Heroe Poerwadi mantan Wakil Walikota Jogja ini. Salam 51, 55 merupakan kode isyarat khusus khas RAPI yang diartikan sebagai Salam Keluarga, Salam Sejahtera.
Di tempat yang sama, Nurdi Antoro juga menyambut baik semangat RAPI Kota Jogja dengan pendirian pos bankom, yang pada tahun 2023 ini bergeser lokasi, dari tahun sebelumnya di Jalan Menteri Supeno, Jogja
“Dalam Lebaran 2023 ini, RAPI DIY mendorong adanya pos bankom di 5 wilayah di DIY. Saat ini ada puluhan pos yang siap membantu pemerintah dan masyarakat, langsung melayani di lapangan, salah satunya Pos Bankom RAPI Kota Jogja ini. Semuanya bisa dimanfaatkan para pemudik, dan masyarakat yang membutuhkan. Pos bankom sudah didukung perangkat komunikasi yang handal dan dukungan personel yang sudah berpengalaman dalam ranah komunikasi, sesuai tujuan RAPI. Tetap jaga semangat dan kepedulian rekan-rekan RAPI Kota Jogja,” kata Nurdi. (iswara -JZ12ARI)