YOGYAKARTA, JOGPAPER.NET — Masyarakat Ekonomi Syariah Daerah Istimewa Yogyakarta (MES DIY) melakukan silaturahmi ke Bank Pembangunan Daerah (BPD) DIY Syariah di Kantor BPD DIY, Jalan Tentara Pelajar, Yogyakarta pada Senin (3/2/2025). Pertemuan ini untuk merupakan agenda Road to The 3rd International Conference on Islamic and Halal Economic Studies (ICIHES) 2025.
Ketua Departemen Industri Halal (DIH) MES DIY, Rika Fatimah PL, ST, MSc, PhD mengatakan silaturahmi ini untuk mempersiapkan The 3rd ICIHES 2025. Selain itu, juga untuk membangun sinergi antara pelaku industri keuangan syariah, akademisi, dan pemangku kepentingan guna mendukung pengembangan kawasan halal di Yogyakarta.
Lebih lanjut Rika Fatimah menjelaskan tentang program kerja DIH MES DIY selama satu tahun kedepan. Di antaranya, Halal Cooking Demo & Talk show (Halal CDT); Launching Kawasan Halal x Global Gotong Royong Tetrapreneur (G2RT) MES, Launching International Conference on Islamic and Halal Economic Studies (ICIHES 2025) & Halal Business Plan Competition (HBPC); Launching Dutal Halal; Launching Tokoh Penggerak Halal (TPH); dan ICIHES & Seremonial HBPC, Duta Halal, TPH, Kawasan Halal x G2RT MES.
“Program-program MES DIY dan Road to ICIHES 2025 diharapkan dapat menjadi katalisator dalam mendorong inovasi dan pertumbuhan Ekonomi Syariah dan Industri Halal di Indonesia sebagaimana merujuk pada Master Plan Industri Halal Indonesia 2023-2029,” kata Rika Fatimah.
Menurut Rika Fatimah, penciptaan Eksositem Ekonomi Syariah dan Halal memerlukan kesepaduan tindakan masyarakat luas. Selain itu, juga dibutuhkan semangat berdasarkan Ekonomi Syariah dan Halal dalam berbagai pengambilan keputusan kemaslahatan umat, baik secara individu hingga ke level kebijakan pemerintah pusat hingga global.
Karena itu, kata Rika, kolaborasi MES DIY dan BPD DIY Syariah merupakan salah satu upaya nyata dan strategis untuk memperkuat Ekosistem Ekonomi Syariah & Halal di Indonesia. “Kami berharap silaturahmi ini menjadi langkah awal dalam memperkuat kerja sama antara MES DIY dan BPD DIY Syariah dalam mensukseskan ICIHES 2025 serta mendorong Yogyakarta menjadi pusat ekonomi halal yang lebih progresif,” harap Rika Fatimah. (*)